INILAHTASIK.COM | Plt Wali Kota Tasikmalaya, H. Muhammad Yusuf bersama Gandara Group berbagi takjil gratis kepada para pengguna jalan yang melintas di sekitar Taman Kota Tasikmalaya, Sabtu (24/04/2021).
Perwakilan Tim Gandara Group, Nana Suryana, ditemui di sela-sela kegiatan mengatakan, kegiatan berbagi takjil gratis ini merupakan agenda rutin setiap tahun saat bulan Ramadhan.
“Setiap hari kami memberikan takjil gratis ini kepada para pengguna jalan yang melintas. Kegiatan berbagi takjil kali ini, kita dibuat sebanyak 1000 bungkus kolak, untuk kali ini kita bagikan semuanya di wilayah kota Tasik. Tapi, kadang kita bagi dua untuk di bagikan di wilayah Kota dan Kabupaten Tasik, masing-masing sebanyak 500 bungkus,” ungkapnya.
Ia menyebut bahwa program berbagi takjil gratis tersebut sebagai bentuk kepedulian Gandara Group setiap bulan Ramadhan.
“Alhamdulillah pada kegiatan kali ini, Plt Wali Kota turut hadir dan membagikan takjil kepada para pengendara yang melintas,” ucanya.
Sementara itu, Plt Wali Kota, H. Muhammad Yusuf mengapresiasi pimpinan Gandara Group yang melaksanakan kegiatan berbagi takjil setiap bulan Ramadhan, apalagi kegiatan ini digelar selama satu bulan penuh.
Ia berharap kegiatan tersebut menjadi berkah dan amal soleh. Selain pembagian takjil gratis, juga dilakukan pemberian masker bagi masyarakat yang melintas dan kedapatan tidak menggunakan masker.
“Apa yang dilakukan Gandara Grup ini, semoga menjadi inspirasi dan motivasi bagi siapapun yang memang memiliki niat untuk berbagi rezeki di bulan yang penuh berkah ini, dapat menyalurkannya langsung kepada masyarakat yang membutuhkan,” pungkasnya. (Pid)
Discussion about this post