INILAHTASIK.COM | Tim gabungan yang terdiri dari BNN, Polres Tasik Kota dan Polisi Militer merazia tempat hiburan malam di tiga lokasi yakni Classic Family Karaoke Asia Plaza, More Mayasari dan Akustic Jl. Cikurubuk. Para pemandu lagu langsung dites urine, Senin (30/12/2019), malam sekitar pukul 22.30 WIB.
Kasat Narkoba, Hamzah Badaru, mengatakan, pihaknya melakukan razia tempat hiburan malam dalam rangka mencegah peredaran narkoba di Kota Tasikmalaya. Razia dilakukan secara serentak di tiga titik.
Hasilnya, lanjut Hamzah, di Classic Family Karaoke mendapat beberapa sampel dari pengunjung yang datang menemukan tiga orang perempuan yang hasil tes urine-nya positif mengkonsumsi obat-obatan. “Ketiga orang tersebut benar telah mengkonsumsi obat-obatan karena sedang mengalami gangguan kesehatan,” jelasnya.
Pihaknya Polres Tasikmalaya Kota mengimbau kepada masyarakat agar dalam menyambut tahun baru harus tetap menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga di wilayah Tasikmalaya bisa kondusif dan tidak mengkonsumsi obat-obatan terlarang termasuk miras.
Barang yang diamankan dari hasil razia yakni beberapa botol miras yang sudah dimasukan ke botol kemasan air mineral. “Supaya para pemandu lagu baik laki-laki maupun perempuan tidak ketahuan membawa miras, tapi dengan razia ini tetap ketahuan,” pungkasnya. (Amas)
Discussion about this post