INILAHTASIK.COM, Mojokerto | Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Terors Mabes Polri menangkan tiga orang terduga teroris di Kabupaten Jombang dan Mojokerto, Jawa Timur pada Kamis (17/05/2018). Satu diantaranya berinisial N ditangkap di Desa Banyuarang, Kacamatan Ngoro, Kabupaten Jombang. Lalu, dua lainya S dan anaknya L ditangkap di arga Desa Betro, Kemlagi, Kabupaten Mojokerto.
Dikatakan Kasatreskrim Polres Jombang AKP Gatot Setyo Budi, pihaknya belum mengetahui pasti terduga N bergabung ke kelompok dan jaringan mana mengingat proses penangkapan dilakukan langsung oleh Densus 88 Mabes Polri. Gatot mengaku hanya diminta bantuan untuk pengamanan.
Sementara, Kapolres Mojokerto Kota AKBP Sigit Dany Setiyono menyebut sekarang ini dua orang terduga teroris tersebut telah dibawa Densus 88. Keduanya, kata dia, berjenis kelamin laki-laki yang berinisial S dan berinisial L dan punya hubungan keluarga.
Setelah proses pengamanan terhadap dua orang tersebut, petugas kepolisian melakukan penggeledahan di rumah terduga. Namun tidak ditemukan barang berbahaya, hanya menemukan buku berisi ajaran jihad saja. Hingga saat ini belum ada keterangan lebih lanjut dari kepolisian terkait keterlibatan ketiga orang terduga teroris tersebut. (Indra.net)
Discussion about this post