INILAHTASIK.COM | Politisi Partai Demokrat, Siti Mufattahah mengajak masyarakat umum, pelajar, mahasiswa, pengusaha serta seluruh elemen masyarakat lainnya untuk menyukseskan program Pemerintah Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT).
”Saya ajak masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dalam menggunakan transaksi yang lebih aman dan praktis melalui transaksi non tunai,” ungkapnya saat kegiatan sosialisasi GNNT bersama Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Tasikmalaya, di RM. Astro, Jalan R. Ikik Wiradikarta Kota Tasikmalaya, Selasa (19/02/2019) tadi sore.
Menurutnya transaksi non tunai akan lebih aman dan mudah tanpa harus membawa uang tunai di dompet dengan jumlah banyak. ”Bertransaksi non tunai ini harus terus kita galakan bersama, hal ini juga dapat menghindarkan peredaran uang palsu, kejahatan keuangan serta menjamin proses transaksi keuangan yang lebih aman,” tuturnya.
Sementara, Kepala Kantor Perwakilan BI Tasikmalaya, Heru Saptaji menegaskan bahwa edukasi gerakan transaksi non tunai sangat penting untuk menyadarkan masyarakat tentang kemudahan dan kemanfaatan dari program tersebut. ”Non tunai ini banyak sekali manfaatnya baik dari segi efisiensi, akses yang lebih luas, perencanaan perekonomian yang lebih baik, praktis dan lebih aman,” kata Heru.
Heru menyebut, program gerakan nasional non tunai sebenarnya sudah dicanangkan BI sejak tahun 2014 lalu, namun meski demikian pihaknya akan terus mengoptimalkan penerapannya. ”Kita akan bersama-sama dengan seluruh perbankan untuk mengakselerasi kembali gerakan non tunai, karena saat ini transaksi tunai di Indonesia masih cukup tinggi mencapai 94 persen,” ujarnya.
”Aksi gerakan non tunai adalah perubahan budaya dan kultur masyarakat, sehingga untuk menyadarkan dan mengubah pola transaksi dari tunai ke non tunai membutuhkan proses dan waktu srta perlu gerakan secara masif ke masyarakat,” pungkasnya. (DA)
Discussion about this post