INILAHTASIK.COM | Seorang pasien rawat inap di RS. SMC Singaparna Kab Tasikmalaya, Minggu malam (01/07/2018) sekira pukul 20.00 wib ditemukan terjatuh dari lantai dua.
Kasi Perawatan SMC Singaparna, Indra, membenarkan adanya peristiwa jatuhnya pasien rawat inap yang berusia (55) di rumah sakit milik Pemkab Tasikmalaya ini.
Indra mengatakan pihaknya belum bisa mempublikasikan nama orang tersebut namun saat ini tengah dalam perawatan serius di ruang IGD.
“Ya kejadianya sekitar pukul 20.00 wib tadi, korban adalah pasien rawat kami dan saat ini sedang dalam perawatan serius di IGD, untuk penyebabnya kita sedang selidki, ya memang betul jatuh dari lantai dua,” ujar Indra saat dikonfirmasi melalui sambungan teleponnya.
Informasi yang kami terima, pasien tersebut jatuh dari lantai dua dan diduga terpeleset dari jendela lantai dua tempat korban dirawat bahkan suntikan infus ditangannya masih tertancap. (Zz)
Discussion about this post