INILAHTASIK.COM | Kegiatan Evaluasi dan Monitoring KPK RI atas Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pejabat di lingkungan Pemkot Tasikmalaya, di Aula Bale Kota, Selasa (26/03/2019), berlangsung tertutup.
Salah satu petugas keamanan bale kota, Benny Yurzal mengatakan pihaknya diperintah oleh Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) untuk mensterilkan bale kota sementara waktu selama kegiatan berlangsung dengan tidak menerima kunjungan tamu sampai jam 12 siang. “Kami hanya menjalankan tugas, selebihnya tinggal dikonfirmasi langsung ke BKPPD,” ungkapnya.
Berdasarkan pantauan di lokasi, sejak pagi tampak para pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya, Wali Kota, Wakil Wali Kota, Sekretaris Daerah, para Kepala OPD, Kepala Kantor, para Camat, Sekretaris Dinas, Kepala Bidang, dan lainnya, hadir dalam kegiatan tersebut. Hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Pemkot Tasikmalaya, ikhwal tak diperbolehkannya media untuk meliput kegiatan tersebut. (Pid)
Discussion about this post