INILAHTASIK.COM | Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Muhammad Yusuf, mengapresiasi dan mmendorong program pelatihan E-Warong yang dilaksanakan Program Keluarga Harapan (PKH) Kota Tasikmalaya.
“Tentunya kita apresiasi kegiatan ini karena sejalan dengan program pemerintah Kota Tasikmalaya untuk pemberdayaan masyarakat sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat,” ungkapnya, saat membuka kegiatan Pelatihan Manajemen Usaha E-Warong tingkat Kota Tasikmalaya di Hotel Crown, Kamis (12/09/2019).
Ia menambahkan, Pemkot Tasik terus memfasilitasi dan mendorong masyarakat yang ingin membuka usaha untuk meningkatkan perekonomian keluarga. ”Kita ingin program e-waroeng ini dapat tumbuh dan berkembang agar mampu menjadikan masyarakat hidup mandiri dan hidup sejahtera sehingga secara otomatis mampu menurunkan angka kemiskinan, ”sambung Yusuf.
Ia menjelaskan, target Pemkot tahun ini akan menurunkan angka kemiskinan sampai 1 persen. ”Pelatihan e-waroeng ini kita harapkan dapat berkontribusi untuk menurunkan angka kemiskinan, sehingga target 1 persen bisa terealisasi,” ujarnya.
Kemudian, kata Yusuf, berbagai upaya dan langkah yang dilakukan Pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat agar keluar dari jurang kemiskinan salah satunya dengan program pemberdayaan masyarakat melalui wirausaha baru (WUB).
”Alhamdulillah, dari 34 ribu masyarakat Kota Tasik penerima PKH, sudah ada 600 lebih yang memutuskan tidak menerima PKH lagi. Ini artinya mereka sudah tidak butuh bantuan lagi dari pemerintah karena sudah hidup mandiri dengan membuka usaha sendiri dan sudah hidup sejahtera,” pungkasnya. (Da)
Discussion about this post