INILAHTASIK.COM | Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang akan diangkat menjadi PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya nanti harus berbangga diri dan bersyukur, memelihara serta menjaga negara, jangan sekali-kali menjadi beban dan permasalahan bagi bangsa ini.
Demikian disampaikan Bupati Tasikmalaya, Ade Sugianto, saat memberikan motivasi dan pengarahan dihadapan 511 orang CPNS, di Hotel Grand Metro, jalan KH. Zaenal Mustofa, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya pada Selasa (10/12/2019) petang.
“Adik-adik semua ini calon abdi dan pelayanan masyarakat. Jadi, peliharalah negara dengan baik, laksanakanlah roda pemerintahan dengan benar, bermanfaatlah bagi keluarga dan lingkungannya, sejahterakanlah masyarakat. Negara telah memberikan kehidupan bagimu, masa depan dan harga dirimu sehingga janganlah engkau menjadi tikus-tikus yang menggerogoti negara,” tegasnya.
Dikatakan bupati bahwa negara diibaratkan sebuah sawah, ladang dan jongko. Maka dari itu sudah menjadi kewajiban untuk memelihara dan menjaganya. “Kita semua harus bertanggungjawab terhadap bangsa ini, jangan jadi tikus yang akan merusak negara, jangan tinggalkan doa dan jangan jadi Maling Kundang di negara ini,” sambung Ade.
Menurutnya, semua adalah hanya menjalankan amanah bagi masyarakat dan amanah yang paling besar yakni menyejahterakan rakyat. “Pekerjaan PNS bukan pekerjaan bisnis, bukan usahawan sehingga berusaha mengambil keuntungan, sikat hak masyarakat, sikut kiri dan kanan yang akhirnya berurusan dengan hukum,” ujarnya.
“Saya harapkan calon PNS ini mampu bekerja dengan amanah. Saya doakan tak satu orang pun calon PNS ini nanti yang nginap di hotel Prodeo, tak satu pun yang berakhir di penjara,” pungkasnya. (Da)
Discussion about this post