INILAHTASIK.COM | Berkah santap gratis dinikmati oleh warga dan pekerja harian di dua lokasi di Kota Tasikmalaya, tepatnya di Jl. RE. Djelani (Perempatan Selaawi) dan Jl. AH. Winoto (Cikurubuk). Sebanyak 116 porsi tersedia di hari itu, untuk dinikmati oleh mereka yang membutuhkan.
Tim Program ACT Tasikmalaya, M. Fauzi Ridwan, saat ditemui di lokasi pada Kamis (12/11/2020) mengatakan bahwa kedua lokasi yang dipilih menjadi tempat distribusi makanan siap santap itu merupakan daerah yang ramai dan banyak dilalui oleh para pekerja harian yang beraktivitas mencari rezeki, seperti penarik becak, kuli panggul, pedagang kecil dan lainnya.
“Daerah ini kan ditengah kota dan cukup ramai, banyak pekerja harian yang sedang berjuang mencari nafkah,” terangnya.
Aksi operasi makan gratis dengan membagikan makanan siap santap di Tasikmalaya dan sekitarnya, lanjut Fauzi, merupakan salah satu program yang sudah dijalankan oleh Global Zakat ACT sejak pandemi Covid-19 melanda.
Menurutnya, program ini bekerjasama dengan warung nasi yang sama-sama juga penjualannya mengalami penurunan. Dari data yang dihimpun Global Zakat-ACT, per tanggal 12 November 2020, program tersebut sudah lebih dari 10 kali dilakukan.
“Selama pandemi tercatat lebih dari 10 kali aksi, dan dalam program ini juga kami melibatkan para pelaku UMKM, seperti warung nasi ini. Hal itu dalam rangka memberdayakan mereka yang sama-sama terdampak. Sebelumnya, dilakukan juga di Ciamis, InsyaAllah program ini akan menyisir beberapa lokasi lainnya,” jelas Fauzi.
Sementara, Uje seorang padagang pisang keliling, yang turut merasakan program makanan siap santap mengaku senang mendapatkan santapan makan di siang itu. Pasalnya, dari sejak pagi hari dagangannya belum ada yang laku terjual.
“Kebetulan dari pagi sampai sekarang belum ada barang yang terjual. Alhamdulillah dapat makanan untuk siang ini, mudah-mudahan selalu diberi kesehatan selamanya,” ungkap Uje. (Pid)
BACA JUGA: Pengacara Minta Polisi Lakukan Sidik Wajah di Video Seks Mirip Artis
Discussion about this post